Menu

Mode Gelap
Hebat, Pengembalian dan Verifikasi Berkas Belum Waktunya, Ketua TPP Telah Nyatakan Calon yang Masuk Nominasi Kejari Tanjab Timur Terima Tersangka dan Barang Bukti Kasus Tipikor Upgrade Stasiun Pandu Tahap II Beberapa Kegiatan Telah Ditayangkan ULP Tanjab Timur Pidato Politik Ketua DPC Partai Gerindra Tanjab Timur, Ashar Idris, S, PD.I Usai Pilkada Serentak 2024 di Tanjab Timur PAW Sulpani Berproses Padahal Menangkan Laza, PAN Dikecam

Umum ยท 19 Feb 2025 11:04 WIB

Dilantik Prabowo Besok, Ini Kilas Balik Perjalanan Politik Dilla Hich yang Tak Pernah Diusung PAN, Partainya Sendiri


 Dilantik Prabowo Besok, Ini Kilas Balik Perjalanan Politik Dilla Hich yang Tak Pernah Diusung PAN, Partainya Sendiri Perbesar

MUARA SABAK, KS com – Di istana negara Jakarta, dua hari ini Dillah Hikmah Sari mengikuti gladi persiapan pelantikannya sebagai Bupati Tanjung Jabung Timur periode 2025-2030. Bersama wakilnya Muslimin Tanja, Dilla akan dilantik pada Kamis 20 Februari 2025 oleh presiden RI Prabowo Subiyanto.

Bagaimana perjalanan politik perempuan Tanjabtim pertama yang mampu duduk sebagai bupati ini ? simak catatannya.

Terjun ke politik merupakan keputusan berani Dilla pada awal 2004 silam. Ia merintis jejak poltiknya di Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN). Saat itu minim sekali perempuan muda tertarik pada politik.

Sebagai wanita mapan, anak dari seorang bupati, Dilla punya lebih banyak pilihan yang lebih menarik. Tapi ia begitu tertarik berkiprah di jalur politik.

Dilla berhasil meraup suara terbanyak se Provinsi Jambi pada pileg 2009 yang mengantarkannya sebagai Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi hingga 2014. Setahun kemudian ia menjajal Pilkada Tanjabtim melawan Romi Hariyanto – Robby Nahliyansyah namun ia dan wakilnya Gatot Sumarto harus kandas. Dilla tak diusung PAN, partai dimana ia istiqomah sebagai kader. Pun di Pilkada lalu, Dilla justru diusung Gerindra, Golkar, Nasdem, PDIP, PKS, PSI, PKN dan Gelora. PAN sebagai partai terbesar di Tanjabtim berkeyakinan bahwa Dilla mampu dikalahkan seperti 2015 silam.

Namun takdir berkata lain. Kekalahan pada 2015 menjadi guru terbaik bagi Dilla. Ia mampu membalikkan persepsi pemilih Tanjabtim bahwa PAN tak harus selalu menang. Rakyat berdaulat menentukan sendiri masa depannya. Bersama Muslimin Tanja ia elaborasi semua kekuatan politik hingga akar rumput. Ia galang dan yakinkan soliditas elit parpol mampu memenangkan pertandingan.

Tak mengenal waktu, Dilla selalu mantap melangkah ke pelosok Tanjabtim hingga desa terjauh yang berbatasan dengan provinsi tetangga. Menerobos gelapnya malam, memacu sepeda motor trail yang ia pakai demi bertemu langsung para pemilih. Jauh dari sorotan apalagi pencitraan.

BACA JUGA :  Festival Sumbun di Kuala Jambi Sukses Digelar

Dilla – Muslimin unggul jauh dari lawannya, Zumi Laza – Muhammad Aris yang diusung PAN, Demokrat dan PKB. KPUD menetapkan kemenangan itu tanpa ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi. Esok, Dilla – Muslimin resmi memimpin pemerintahan Tanjabtim lima tahun kedepan. Tantangan besar sesuai visi misi menjadi PR yang harus dituntaskan.***

(4p)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 38 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Turnamen Bola Voly Meteor Cup I Tingkat Kelurahan Nibung Putih Resmi Ditutup

3 Februari 2025 - 23:16 WIB

Atas Nama Partai Gerindra, Ashar Idris Ucapkan Turut Berduka atas Musibah Kebakaran di Desa Sungai Itik

31 Januari 2025 - 08:55 WIB

Pengprov ISSI Jambi Gelar Pelatihan Komiser Regional Balap Sepeda

6 Desember 2024 - 21:49 WIB

Waka Polres Tanjab Timur, Kompol Novrizal, S.Sos., M.H, hadiri perayaan HUT ke-74 Polairud tahun 2024

3 Desember 2024 - 15:48 WIB

Romi Langsung Ngantor, Saya Akan Tetap di Politik

28 November 2024 - 15:18 WIB

Romi Hariyanto

Kapolri dan Panglima TNI Hadiri Do’a Lintas Agama di Semarang

21 November 2024 - 11:25 WIB

Trending di Umum