Menu

Mode Gelap
Beberapa Kegiatan Telah Ditayangkan ULP Tanjab Timur Pidato Politik Ketua DPC Partai Gerindra Tanjab Timur, Ashar Idris, S, PD.I Usai Pilkada Serentak 2024 di Tanjab Timur PAW Sulpani Berproses Padahal Menangkan Laza, PAN Dikecam Charta Politika Rillis Survey, Dilla – Muslimin Unggul Telak di Pilbup Tanjabtim Al Haris, Gubernur yang Hobi Menghambur Hamburkan APBD dan Abai Mengoptimalkan serta Mencari Pemasukan Baru untuk PAD

Pendidikan · 10 Feb 2023 23:05 WIB

94 Kepala Sekolah di Tanjab Timur Dilantik


 96 kepala sekolah negeri di Tanjab Timur dilantik dan diambil sumpahnya oleh Wakil Bupati Tanjab Timur, H Robby Nahliansyah. Pelantikan 96 kepala sekolah juga serentak dengan pelantikan jabatan administrator dan jabatan pengawas di lingkungan Pemkab Tanjab Timur. Foto: Hambali/koransabak.com Perbesar

96 kepala sekolah negeri di Tanjab Timur dilantik dan diambil sumpahnya oleh Wakil Bupati Tanjab Timur, H Robby Nahliansyah. Pelantikan 96 kepala sekolah juga serentak dengan pelantikan jabatan administrator dan jabatan pengawas di lingkungan Pemkab Tanjab Timur. Foto: Hambali/koransabak.com

MUARA SABAK, KS – Jum’at (10 Februari 2023} siang, usai Sholat Jum’at,  bertempat di Aula Kantor Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur), 96 kepala sekolah negeri di Tanjab Timur dilantik dan diambil sumpahnya oleh Wakil Bupati Tanjab Timur, H Robby Nahliansyah. 94 kepala sekolah yang dilantik terdiri dari 22 kepala sekolah tingkat SMP dan 72 kepala sekolah tingkat SD.

Kabid Pembinaan PTK Dinas Pendidikan Tanjab Timur, Refli, M.Pd, kepada koransabak.com mengatakan pelantikan 22 kepala sekolah tingkat SMP dan 72 kepala sekolah tingkat SD merupakan hasil evaluasi tim. Kepala sekolah adalah guru yang diberi tugas tambahan sebagai kepala sekolah, jadi kalau hasil evaluasi tim tak lagi memenuhi persyaratan maka kepala sekolah atau yang bersangkutan bisa diganti dan tidak lagi mendapat tugas tambahan sebagai kepala sekolah.

“94 kepala sekolah yang dilantik tadi, ada yang roling atau tukar tempat, dan ada yang sebelumnya masih pelaksana tugas, hari ini dilantik defenitif. Kemudian juga ada promosi guru yang baru untuk jadi kepala sekolah,” sebut Refli.

BACA JUGA :  Nugraha Setiawan: Sebagai Wakil Rakyat Sudah Menjadi Tugas dan Kewajiban Kami Menyampaikan Aspirasi Masyarakat

Pengangkatan guru yang diberi tugas tambahan sebagai sekolah dikatakan Refli sesuai dan berdasarkan Permendikbud Ristek Nomor 40 tahun 2021 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah.

“Ada beberapa guru yang dipromosi diberi tugas tambahan sebagai kepala sekolah, dikarenakan ada kepala sekolah yang pensiun serta ada yang meninggal dunia. Sebelumnya yang bersangkutan dipeltukan, dan hari ini dilantik defenitif,” kata Refli pula.

Lanjut, Refli, kepemimpinan seorang kepala sekolah merupakan salah satu indicator kemajuan di sekolah yang ia pimpin. Manajemen yang baik, bila pekerjaan yang ada dilaksanakan bersama-sama antara guru dan kepala sekolah.

BACA JUGA :  H Robby: Penanganan Stunting Itu Kompleks, Harus Keroyokan dan Stunting Itu Bukan Aib

Untuk mewujudkan pendidikan yang berkualitas, kepala sekolah harus melibatkan semua komponen yang ada di sekolah, termasuk guru.

“Kepala sekolah harus mampu melibatkan dan bekerjasama dengan semua pihak di sekolah, termasuk komite sekolah. Fungsikan semua guru dengan baik. Jangan malu bertanya kepada guru yang lebih mengerti, dan jangan gengsi. Bila semua dilaksanakan, maka semua akan berhasil,” sebut Refli kepada koransabak.com.***

(Arafik/Hambali)

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 152 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

MUSPIMDA PKC PMII Jambi Resmi Dibuka Bupati Terpilih, Hj Dilla

18 Januari 2025 - 08:45 WIB

Wabup Tanjabtim Buka Festival Olahraga Pelajar Daerah

21 Mei 2024 - 17:16 WIB

Wabup H Robby Bacakan Sambutan Mendikbud Riset dan Teknologi RI di Upacara Hardiknas 2024

2 Mei 2024 - 19:32 WIB

ROMI : SAYA TERMASUK ORANG BERKESEMPATAN LUAS MEMBALAS JASA GURU

25 November 2023 - 13:39 WIB

Dinas Pendidikan Gelar Sosialisasi PIP dan Sekolah Sehat serta Pembinaan Kelembagaan SD

11 November 2023 - 11:16 WIB

Pelajar Tanjab Timur Akan Berlaga di Tingkat Nasional Wakili Provinsi Jambi

10 Agustus 2023 - 12:48 WIB

Trending di Pendidikan